Komang Berata lahir di Amlapura, Karangasem, Bali, 8 Oktober 1971. Ia adalah sastrawan yang menulis dalam bahasa Bali dan Indonesia. Bersama sastrawan IDK Raka Kusuma, ia menggerakkan literasi di Sanggar Buratwangi, Karangasem. Selain itu, ia menyiarkan karya-karyanya berupa puisi dan prosa serta artikel di banyak media massa, di antaranya Bali Post, Nusa, dll. Buku-bukunya yang telah terbit, antara lain Lekad Tumpek Wayang (1998), Ayuni Stri Listuayu (1999), Cintani (2000), Gitanjali (terjemahan puisi R. Tagore ke bahasa Bali, 2002), Timpal (2005), Nglekadang Meme (2020). Ia meraih Anugerah Sastra Rancage pada tahun 1999 dan 2021.
Enable comment auto-refresher