Ni Nyoman Sani lahir di Sanur, Bali, 10 Agustus 1975. Dia lulusan seni rupa ISI Denpasar. Selain melukis, dia juga tertarik pada seni fotografi, puisi, dan fashion. Lukisan-lukisan Sani banyak berbicara tentang perempuan dalam konteks dunia fashion show. Warna-warna lukisannya lembut dan sangat feminim.
Sejak 1995, Sani aktif menampilkan karyanya dalam pameran bersama, baik di dalam maupun luar negeri. Pameran tunggalnya, antara lain Life Style di Seniwati Gallery (Ubud, 1997), Pose di Amankila Hotel (Candidasa, 1999), All About Women di Kiri Desa Gallery (Singapura, 2002), The Pleasure of Looking di Griya Santrian Gallery (Sanur, 2003), Antara Dua Dunia di O House Gallery (Jakarta, 2007), Perempuan di Curiocity Nafa Me Fashion Gallery (Singapura, 2008), Residency di Haarlem (Belanda, 2009), The Adventure of My Soul di Bentara Budaya Bali (2011), Enigma di Gaya Fusion (Ubud, 2012). Pada tahun 2000, sebuah lukisan karya Sani masuk dalam 100 Finalist of Philip Morris, Jakarta.
Enable comment auto-refresher