In English
⏤
In Balinese
In Indonesian
Pura tempat melukat ini tergolong cukup unik karena di pura ini terdapat sebuah guci atau gentong batu yang berisi air abadi yang tidak pernah habis, di halaman utama pura juga terdapat batu besar yang mana menurut informasi dari warga pada saat piodalan atau pujawali batu besar yang ada di pura tersebut mengeluarkan asap. Pura Pucak Watu Geni berasal dari kata “Pucak” yang artinya ujung, “Watu” artinya batu dan “Geni” berarti api, artinya lengkapnya adalah ujung batu yang mengeluarkan api. Ya memang bermula dari penemuan sebuah batu besar yang mengeluarkan api, batu itu sendiri berada di halaman utama pura bentuknya cukup besar, panjangnya sekitar 5 meter.
Pura Pucak Watu Geni terletak di Jalan Nuansa Indah Selatan, Desa Pemecutan Kaja, Denpasar. Lokasinya memang berada di antara perumahan penduduk. Jika perJalanan dari arah Jalan Gatot Subroto Barat, carilah perempatan Jalan Buluh Indah yang tembus ke Jalan Gunung Agung. Dari perempatan Jalan Gatsu Barat – Buluh indah ke Selatan sekitar 210 meter, kemudian belok kanan menuju Jalan Nuansa Indah Selatan, ikuti Jalan tersebut lurus sekitar 20 meter sebelum mentok di ujung Jalan, ada Jalan di sebelah kanan Jalan masuk sekitar 20 meter, di sanalah lokasi atau letak Pura Pucak Watu Geni.
Enable comment auto-refresher