Wayan Redika, lahir di Desa Ababi, Karangasem, Bali, 16 Juni 1961. Ia adalah seorang pelukis dan penyair. Sebagai pelukis ia pernah menggelar pameran tunggal, seperti pameran Ancient Relief, Ganesha Gallery, Four Seasons Resort, Bali (2000) dan pameran Exceptional Person, Bentara Budaya Bali (2013). Sejak 1998 ia rajin mengikutkan karyanya dalam pameran bersama, antara lain pameran bersama di Hilton International Hotel, Surabaya (1998), pameran bersama di Bentara Budaya, Jakarta (2001), pameran Bali-Jeju, Jeju-Do Culture Building, Jeju South Korea (2005), Beijing Art Fair, Beijing, China (2006), Art in Unity, Le Mer Gallery, Seoul, South Korea (2010), Bali on the Move, Tony Raka Gallery, Ubud, Bali (2013), dan sebagainya. Sementara itu, buku kumpulan puisinya yang telah terbit berjudul “Ayat-Ayat Sesat Kaum Kiri” (Prasasti, 2021).
Enable comment auto-refresher