Upaya masyarakat dalam membenahi situasi Pandemi.

From BASAbaliWiki
Revision as of 02:49, 12 January 2022 by I Kadek (talk | contribs)
Berjuangsaatpandemi.jpg
0
Vote
Title
Upaya masyarakat dalam membenahi situasi Pandemi.
Affiliation
Regency/City
-
Author(s)
    Category
    -
    Year
    Photo Credit/Source
    https://unsplash.com/photos/4wEtU07K4ks
    Video Credit/Source
    School/Org (if applicable)
    Location
    Mahasaba
    The place does not exists yet in wiki, click to create it


    Add your comment
    BASAbaliWiki welcomes all comments. If you do not want to be anonymous, register or log in. It is free.

    What should the government do to stimulate and sustain tourism in Bali?

    In English

    In Balinese

    Panglahlah pandemic covid-19 nenten nyurudang saking riin kantos mangkin. Kalih warsa sampun krama Baline kategul antuk virus covid-19 puniki, maimbuh varian-varian baru sane medal nyabran rahina. Sekadi nenten wenten solusi sajeroning ngicalang covid-19 puniki, sakewanten kauripane puniki musti tetep ngelantur. Kebutuhan indik busana miwah ajeng-ajengan nenten mresidayang kasandekan premangkin. Duaning sapunika iraga musti mautsaha ngamargiang swadharma sarahina-rahina, mangdane prasida mawali kajati mula. Duanng masryarakate sampun biasa ngamargian kauripan sekadi mangkin, pamargi-pamargi anyar sampun medal

    In Indonesian

    Dampak dari pandemi ini tidak kunjung selesai dari masa ke masa, 2 tahun sudah kita bergelut dengan virus korona ini ditambah lagi varian baru bermunculan setiap hari, seakan tidak ada titik terang dalam menangani kasus corona ini, namun begitu kehidupan harus tetap berlanjut. Kebutuhan sandang dan pangan tidak bisa dihentikan secara seketika dan sekejap mata. Maka dari itu kita harus berupaya dalam menggerakan kehidupan agar dapat berjalan secara nomal kembali.

    Berhubung masyarakat mulai terbiasa dengan kondisi pandemi seperti ini, gerakan-gerakan baru mulai bermunculan yang membuat hal ini menjadi trendsetter tersendiri. Dengan contoh seperti memanfaatkan dengan baik perkembangan teknologi yang memang pada zaman ini dipakai untuk dijadikan jalan keluar oleh semua orang untuk berinteraksi dan menjalani kegiatannya secara daring. Selain efisien energi dan waktu, hal ini juga memerlukan sedikit biaya.

    Namun bagaimana dengan nasib bali yang sejak dahulu hanya memanfaatkan sector pariwisata, secara tia-tiba dihantam pandemi yang tidak kunjung berakhir. Saat inilah kita memerlukan langkah kreatif yang di bisa dilakukan untuk membangkitkan pariwisata di Bali saat ini dan nanti mungkin dengan melakukan hal kecil seperti mencoba untuk menjadi konten creator yang isinya terkait membahas atau mengenalkan kebudayaan di Bali kepada khalayak ramai, dengan memanfaatkan teknologi serta kretifitas, hal in bisa dijadikan wadah untuk mengenal lebih dalam hal-hal apa saja yang jarang diketahui oleh orang lain dan menarik kembali minat wisatawan dari sector pariwisata. Jika dilihat dari sector akomodasi dan pelayanan mungkin warga bali bisa mulai untuk menyediakan tempat yang berbasis photogenic dengan menyuguhkan keadaan alam Bali yang asri dan kental dengan budayanya. Untuk sector pertanian warga bali bisa mulai mengenalkan bibit unggul dan buah-buahan yang sekiranya masih diaggap asing oleh khalayak ramai, seperti kemarin sempat trending buah salju yang ada di sekitaran wilayah Bedugul. Dilihat dari berbagai sector trsebut, sebenarnya masih banyak hal yang bisa dilakukan, jika kita ingin menuangkan niat serta usaha dalam memajukan bali.